IDEAonline –Pintu utama yang berhadapan dengan pintu ruang tidur, bisa berakibat buruk, bisa juga tidak, tergantung tata ruangnya.
Sebagian orang mengatakan bahwa arah pintu ruang tidur sebaiknya menghadap ke samping dan jangan diarahkan/dihadapkan ke arah jalan raya.
Komposisi ini sering dinilai tidak baik, bahkan ditafsirkan dapat mengundang perselingkuhan di antara suami maupun istri.
Betulkan demikian? Jawabannya bisa “ya”, tetapi juga bisa “tidak”, tergantung sejauh mana kesalahan tata ruang yang ada pada rumah tersebut.
Dalam kesalahan yang berat, memang nilai Feng Shui yang kurang baik bisa berlaku.
Tetapi pada kesalahan yang kecil, hambatannya tidak begitu mengkhawatirkan.
Secara psikis kita menyadari bahwa pintu kamar yang menghadap ke luar sering menimbulkan rasa risi dan tidak nyaman bagi orang yang tinggal di dalamnya, khususnya saat mendengar bel pintu rumah dibunyikan.
Selain itu, komposisi tersebut sering membuat kamar beserta semua isinya mudah terlihat orang luar.
Apabila kondisi tersebut tidak cepat dibetulkan, dikhawatirkan lama-kelamaan penghun kamar tersebut mudah menerima berbagai gangguan atau isu yang kurang baik dari pihak luar.