Follow Us

Terungkap Ini Dia Penyebab Kecoa Bisa Masuk Ke Rumah, Akibat Populasi?

Fatur Rohman - Kamis, 17 September 2020 | 12:00
Dapur bebas kecoak saat musim hujan
www.pinterest.com

Dapur bebas kecoak saat musim hujan

Ilustrasi kecoak.
dinocro.info

Ilustrasi kecoak.

Jenis kecoa yang umumnya berada di bangunan rumah hanya ada dua yaitu kecoa amerika/american cockroach (Periplaneta americana) dan kecoa Jerman/german cockroach (Blattela germanica).

Kedua jenis kecoa ini mempunyai habitat yang berbeda-beda.

Kecoa Amerika sering berada di dalam tempat yang lembab dan hangat seperti septictank atau saluran sanitasi.

Pada umumnya, jenis kecoa ini senang berada di luar rumah.

Baca Juga: Masker Scuba dan Buff Dilarang di KRL, Begini Penjelasan Sains

Baca Juga: Miliki Mini Bar Pribadi dan Garasi yang Penuh dengan Mobil Mewah, Terungkap Pundi-pundi Uang Bu Dendy Hingga Bisa Bangun Rumah Bak Hotel Mewah

Sedangkan kecoa Jerman senang berada di dalam rumah terutama pada tempat yang lembab, gelap, dan banyak makanan, seperti dapur, lemari makan, atau di atas plafon rumah.

Bila dilihat secara morfologi, salah satu perbedaan antara kedua jenis kecoa ini ada pada garis di pronothum-nya. Kecoa Amerika mempunyai garis coklat di pronothum-nya. Sedangkan kecoa Jerman tidak mempunyai garis coklat.

Penyebab Kecoa Masuk ke Rumah

Keberadaan kecoa pada habitatnya sebenarnya tidak mengganggu, asalkan kecoa itu tidak masuk ke dalam rumah.

Kecoa akan masuk ke dalam rumah bila sistem sanitasi rumah tidak baik, adanya jalan bagi kecoa untuk masuk ke rumah, dan populasi kecoa di dalam habitatnya berlebihan.

Editor : iDEA

Baca Lainnya

Latest