Follow Us

Pemprov DKI Bangun Sumur Resapan Dekat Tiang Jalan Layang Menuai Banyak Kritik di Media Sosial, Apa Kata Ahli?

Kontributor 01 - Rabu, 03 Maret 2021 | 19:25
Foto pembangunan sumur resapan oleh Pemda DKI yang tuai kritik di media sosial.
tribunnews.com

Foto pembangunan sumur resapan oleh Pemda DKI yang tuai kritik di media sosial.

Akan tetapi, jika dilihat dari foto viral tersebut, sumur resapan yang dibangun hanya di satu sisi saja, atau artinya lurus sejajar tanpa mengelilingi tiang jalan.

Hal itu masih terbilang aman atau relatif tidak terlalu berisiko.

Namun demikian, Davy menekankan, sebaiknya sumur resapan tersebut tidak dibangun dekat tiang yang sangat vital fungsinya sebagai penyangga jalan.

Dia menyarankan Pemprov DKI membuat sumur resapan di lokasi yang terbilang aman, dan tidak berdekatan dengan gedung-gedung atau bangunan tinggi.

Untuk diketahui, Pemprov DKI Jakarta terus berupaya untuk memperbaiki sistem penanganan banjir di ibu kota.

Salah satunya dengan mengejar pembangunan sumur resapan di berbagai titik.

Tahun 2021 ini, Pemprov DKI menargetkan dapat membangun sekitar 3.876 sumur resapan dengan melibatkan sejumlah perusahaan.

"Ada 3.876 sumur resapan. Nanti kan ini harus pakai e-katalog. Jadi kami akan usahakan mendorong semua pengusaha yang memiliki produk itu untuk dimasukkan ke katalog supaya banyak pilihan supaya lebih merata tidak dimonopoli oleh satu atau dua perusahaan saja," kata Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria, Selasa (02/03/2021).

Adapun hingga tahun 2022, Pemprov DKI menargetkan dapat membangun satu juta sumur resapan.

Sementara hingga akhir 2021, baru terdapat 2.974 sumur resapan yang telah dibangun. Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Sumur Resapan Dekat Tiang Jalan Ancam Ketahanan Lateral

#BerbagiIDEA

Source : kompas

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya

Latest