Kedua, klorin (hipoklorit).
Biasanya terkandung di produk pemutih pakaian, pembersih serbaguna, pembersih kolam renang, dan pembersih kamar mandi.
Klorin atau kaporit berbau menyengat dan berfungsi sebagai pembunuh kuman.
Jika terpapar dalam waktu lama, klorin dapat menyebabkan batuk, sesak napas, iritasi akut, kerusakan lapisan kolagen, edema paru (peningkatan cairan di paru-paru), hingga kematian.
Ketiga, fosfat (phosphate).
Biasanya terkandung di detergen, pembersih serbaguna, pencuci piring, dan pembersih kamar mandi.
Selain digunakan pada pembersih, fosfat putih juga terdapat pada racun tikus karena efeknya sangat mematikan bagi tubuh.
Terkontaminasi fosfat dapat menyebabkan kram perut, iritasi kulit, kerusakan organ dalam, dan kematian.
Keempat, larutan alkali.
Biasanya terkandung di soda api, pembersih toilet, pembersih oven, sabun mandi.