Follow Us

Dapur American Country Rancangan Sendiri, Pengin Tahu Materialnya?

Johanna Erly Widyartanti - Selasa, 27 April 2021 | 21:08
Dapur bernuansa american country dengan material kabinet dari multipleks,
Tan Rahardian

Dapur bernuansa american country dengan material kabinet dari multipleks,

IDEAOnline-Ada kepuasan tersendiri bagi Yenny, sang pemilik rumah ketika dapur rancangannya sendiri akhirnya terwujud.

Dari referensi majalah, tabloid, dan pameran furniture yang dikunjunginya, Yenny, sang pemilik rumah mendapatkan gambaran berbagai desain dapur.

Kreativitasnya terasah ketika mengamati contoh-contoh desain, terlebih ia mengetahui dengan pasti kebutuhan apa yang ingin dipenuhi di dapur tersebut.

Dibantu tukang kayu langganannya, terwujudlah dapur bersuasana american country yang menonjolkan kesan akrab dan terbuka.

Dapur model “U” berukuran 3,5m x 4m ini diatur mengikuti rangkaian kerja yang baik.

Baca Juga: Taman Mungil di Lahan Minim, dari Gaya Tropis hingga Country Romantis

Pada tabletop, granit hitam lapisi area persiapan dan saji di dapur american country.
Tan Rahardian

Pada tabletop, granit hitam lapisi area persiapan dan saji di dapur american country.

Keberadaan jendela di depan wastafel mengalirkan udara ke dalam dapur tanpa mengganggu proses memasak karena letak kompor ada di sisi yang lain.

Kenyamanan suasana dapur pun dapat dinikmati langsung ketika menikmati makan pagi di meja sarapan yang posisinya menyatu.

Makanan yang selesai diolah disajikan di meja sarapan yang berpenutup kaca yang letaknya menyatu dengan dapur.

Tidaklah berlebihan jika Yenny berbangga hati karena karyanya layak disandingkan dengan karya desainer professional.

Baca Juga: 4 Inspirasi Dapur Putih, Yuk Pilih yang Modern atau Semi Country?

Backpanel, keramik berbentuk keping-keping kecil memberi variasi pada dinding.
Tan Rahardian

Backpanel, keramik berbentuk keping-keping kecil memberi variasi pada dinding.

Material Dapur

Kabinetnya menggunakan multipleks finishing duco putih dengan variasi bergaris-garis vertikal.

Untuk backpanel, keramik berbentuk keping-keping kecil memberi variasi pada dinding.

Sedangkan untuk tabletop, granit hitam melapisi area persiapan dan penyajian.

Baca Juga: Dapur Modern Country Didesain Mengikuti Bentuk Lahan yang Miring

#BerbagiIDEA

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya

Latest