Follow Us

Tak cukup Dipegang, Stop Cara Salah Membeli Kasur dan Lakukan Perawatan dengan Cara Ini

Johanna Erly Widyartanti - Rabu, 16 Juni 2021 | 06:00
Mencoba kasur sebelum membeli penting dilakukan. Tidak hanya dipegang tapi berbaring.
Kompas.com

Mencoba kasur sebelum membeli penting dilakukan. Tidak hanya dipegang tapi berbaring.

Pertimbangan yang ketiga saat membeli matras atau kasur adalah ketahanannya.

Kebanyakan masyarakat Indonesia masih mencari matras yang punya masa pakai panjang.

Karenanya, kualitas bahan haruslah sangat diperhatikan.

Matras tempat tidur ber kualitas bisa bertahan sekitar tujuh hingga delapan tahun dengan kualitas yang tidak menurun. Tapi, durability juga tergantung perawatannya.

Produsen atau penjual matras berkualitas biasanya akan mencantumkan hal-hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan terhadap matras di setiap kartu garansinya. Misalnya, dirotasi setiap tiga bulan sekali, diletakkan pada kondisi yang tidak lembap, menjaga suhu ruangan tempat meletakkan matras, hingga tidak diinjak-injak.

Baca Juga: Tak Hanya Kasur, 6 Faktor Ini Pengaruhi Kualitas Tidur, Yuk Ciptakan!

Baca Juga: Bikin Terpana! Rumah Minimalis 100 M2 Punya Ruang Fungsional Lengkap

Selain tiga hal di atas, beberapa pertanyaan ini juga akan membantumu memilih matras atau kasur yang tepat.

Beberapa pertanyaannya antara lain: siapa yang akan menggunakan matras tersebut, alasan mencari matras, masalah tidur yang dimiliki, posisi tidur favorit, hingga preferensi kenyamanan matras.

Mengingat kebiasaan tidur setiap orang berbeda-beda, maka sangat penting pertanyaan itu dijawab sesuai dengan pemakai kasur nantinya dan segala hal dibutuhkannya.

#Rumahminimalis #Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork #Rumahtropis

(*)

Halaman Selanjutnya

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya

Latest