Histori—Kisah bergenre sejarah populer tentang peristiwa atau kejadian masa silam tetapi selalu dikaitkan dengan situasi kininya.
Baca Juga: Sempat Dipersiapkan Sebagai Kebutuhan Dasar, Ini Alasan Warga China Butuh Selimut Api
Biografi—Tokoh segala bidang yang menginspirasi Indonesia, atau pemikiran atau karyanya memengaruhi masa depan Indonesia yang lebih baik.
Tradisi—penjelajahan budaya dari gastronomi sampai candi, sebagai kecerlangan Nusantara. Pelestarian kesenian atau tradisi yang nyaris punah, dan seni sebagai bagian keseharian masyarakat.
Boleh dibilang, kini, setiap bulan majalah INTISARI menyajikan ‘edisi khusus’. Setiap bulan sajian kisah-kisahnya bertumpu pada cerita di balik sampul. Majalah ini tidak sekadar menyajikan cerita fakta, tetapi juga bertumpu pada narasi manusianya. Setiap edisinya menjadi layak dikoleksi.
Peristiwa-peristiwa yang terjadi hari ini tidak terlepas dari peristiwa dan pelakunya pada masa silam. Kebenaran terendah adalah kebenaran kata-kata, sedangkan kebenaran tertinggi adalah moral cerita.
Majalah ini memilih setiap cerita yang bisa mewakili pelajaran dan teladan untuk kehidupan sekarang. Bahkan, cerita kematian pun mengajarkan kehidupan.
Sepanjang tahun ini INTISARI mengajak para pembacanya untuk tetap bersemangat dalam #KitaDigdaya. Aktivitas di media sosial ini mengungkap kembali kejeniusan sejarah dan budaya kita. Tujuannya, membangun kepercayaan diri dan kebesaran jiwa untuk bangkit dari permasalahan yang sedang dihadapi.
INTISARIberharap semua sajian ini mampu membangkitkan kembali daya literasi Indonesia.