IDEAOnline-Ketika jumlah keluarga bertambah, maka kebutuhan ruang pun ikut bertambah.
Bila terbentur lahan, maka solusi satu-satunya adalah menumbuhkannya secara vertikal (menambah lantai ke atas).
Dulu, menambah lantai (ngedak) kerap dilakukan dengan cara konvensional, yakni mengecor beton langsung di tempat.
Namun, berkat perkembangan teknologi material, pekerjaan ngedak bisa dilakukan dengan material instan yang praktis dan hemat waktu.
Cara konvensional membutuhkan takaran material yang tepat agar adonan semen pas. Bila takarannya asal-asalan maka akan menimbulkan masalah di kemudian hari .
Meski biaya sudah dapat diringankan dengan perkembangan teknologi, bukan berarti meningkat rumah dapat dilakukan sesuka hati.
Ada rambu-rambu yang harus dipatuhi.
Agar IDEA lovers dapat tinggal dengan nyaman dan bangunan pun selaras dengan lingkungan, inilah rambu-rambunya.
Luas Lantai
Dalam membangun rumah, yang dijadikan acuan adalah Peraturan Daerah (perda) yang di tiap-tiap daerah memiliki ketentuan berbeda-beda.