IDEAonline.co.id - Jakarta, 30 Juni 2022 –Hesitada Group bersama HDII (Himpunan Desainer Interior Indonesia) menggelar Rug Design Award 2022 untuk mendorong kreasi karpet tanah air. Kompetisi desain karpet ini guna menjaring talenta berbakat tanah air untuk menciptakan karya desain karpet premium yang diakui secara global.
Rug Design Award 2022 yang merupakan sebuah kompetisi desain karpet pertama di Indonesia yang digelar untuk menjaring talenta berbakat tanah air.
Kompetisi desain karpet ini bisa diikuti kalangan mahasiswa desain dan masyarakat umum peminat desain. Berkompetisi lewat kreasi dan inovasi menciptakan karya desain karpet premium yang diakui secara global.
Saat ini, minat masyarakat untuk mempercantik hunian terus tumbuh seiring peningkatan jumlah masyarakat kelas menengah di Indonesia. Salah satu produk yang menjadi pilihan masyarakat untuk mengisi hunian mereka adalah karpet.
Baca Juga: Siapa Sangka Ruangan Bisa Makin Luas dengan Karpet, Kok Bisa?
Bahkan mulai tumbuh pemahaman dari masyarakat yang memandang karpet/permadani sebagai bagian dari gaya hidup dan elemen penting dari sebuah interior, bukan hanya dipandang sebagai sekedar alas lantai.
Namun, pertumbuhan minat masyarakat akan karpet ini tidak dibarengi dengan daya dukung industri karpet dalam negeri. Saat ini belum banyak desainer muda tanah air yang terjun menggeluti desain karpet maupun berani melakukan eksperimen desain karpet yang mampu menggabungkan nilai seni Indonesia dengan nilai modern.
Melihat kondisi ini, Hesitada Group sebagai perusahaan karpet handmade premium nasional bekerjasama dengan HDII berinisiatif menyelenggarakan Rug Design Award 2022 yang akan berlangsung pada bulan Juni-Agustus 2022 ini.
Founder & CEO Hesitada Group Tama Florentina mengatakan, “Sebagai perusahaan anak bangsa yang bergerak di bidang produksi karpet handmade premium, kami (Hesitada Group) memandang perlu untuk mendorong minat talenta berbakat tanah air untuk mulai berani berkreasi menghasilkan desain karpet yang berkelas internasional.
Harapannya agar Indonesia tidak hanya menjadi pasar tapi juga produsen karpet berkelas dunia. Oleh karena itu, kami berinisiatif menyelenggarakan Rug Design Award 2022 dengan mengandeng HDII.
Baca Juga: 5 Kriteria Wajib Dipenuhi saat Memilih Karpet untuk Ruang Keluarga
Kompetisi ini juga dalam rangka menggugah minat masyarakat untuk menjadi individu/komunitas yang aktif berpartisipasi melestarikan seni khususnya desain karpet yang menjadi elemen penting dari keindahan sebuah interior.