Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Bisa Undang Malapetaka, Jangan Lagi Biarkan Air Keran di Rumah Menetes Terus, Ini Bocoran dari Ahli Feng Shui!

Maulina Kadiranti - Jumat, 02 Desember 2022 | 11:53
Bisa Undang Malapetaka, Jangan Lagi Biarkan Air Keran di Rumah Menetes Terus, Ini Bocoran Dari Ahli Feng Shui!
istimewa

Bisa Undang Malapetaka, Jangan Lagi Biarkan Air Keran di Rumah Menetes Terus, Ini Bocoran Dari Ahli Feng Shui!

IDEAonline -Mengapa tidak boleh ada air keran yang menetes di rumah? blak-blakan feng shui beberkan alasannya..

Dalam kepercayaan Cina, feng shui bisa mempengaruhi keberhasilan, kesuksesan, atau bahkan kegagalan seseorang.

Tak heran jika warga keturunan Tionghoa sangat mengandalkan feng shui dalam berbagai hal, terutama masalah keuangan.

"Beberapa pengaturan benda di rumah dan ritual tertentu dalam feng shui bisa digunakan untuk meningkatkan keuangan IDEA lovers," ungkap Sage Romano, dalam artikelnya yang berjudul Lucky Money: Feng Shui for Your Finances.

Dilansir dariHomes and Gardens, Kamis (1/12/2022), berikut beberapa hal berenergi negatif yang harus dihindari di rumah berdasarkan feng shui.

Disimak ya, IDEA lovers!

Baca Juga: Ternyata Kamar Mandi di Bawah Tangga Tak Selalu Bawa Malapetaka, Blak-blakan Feng Shui Bongkar Alasannya

1. Hindari keran air yang menetes

Pakar feng shui Patricia Lohan memperingatkan terhadap keran air yang menetes di dapur atau kamar mandi karena ini mewakili uang yang terkuras.

Namun, nasihatnya tidak terbatas pada feng shui kamar mandi atau dapur.

"Perbaiki apa pun yang rusak dan lihat apakah ada barang yang habis, retak, dan tidak berfungsi karena itu dapat menghabiskan energi Anda," ujar Patricia.

2. Menempatkan cermin di seberang pintu

Penempatan cermin dapat berdampak signifikan pada area pintu masuk feng shui.

Cermin yang menghadap ke pintu bukan feng shui baik. Ini karena "energi baik" yang mengalir melalui pintu depan dipantulkan kembali ke luar.

Editor : iDEA

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular