Follow Us

Gedung Cagar Budaya Runtuh

Maulina Kadiranti - Selasa, 28 Januari 2014 | 02:00
Gedung Cagar Budaya Runtuh
Maulina Kadiranti

Gedung Cagar Budaya Runtuh

Dua halte baru di kawasan ini dibangun di Jalan Kalibesar Barat di depan Toko Merah dan di Jalan Kunyit dekat gedung cagar budaya Dasaad yang kini sudah tak beratap menunggu ambruk.

Sejak awal, Jakarta Heritage Trust menolak rencana pembangunan busway dan halte transjakarta di Kota Tua. Meski demikian, rencana itu terus berlanjut dan terealisasi.

Di Jakarta Utara di Jalan Pakin, Penjaringan, bangunan cagar budaya berupa Menara Syahbandar, Museum Bahari, sudah miring lima derajat. Bangunan ini miring diduga disebabkan Jalan Pakin dilintasi truk peti kemas. Saat truk melintas, mereka yang berdiri di menara merasakan getaran besar. Kepala Unit Pelaksana Teknis Kota Tua Gathut Dwihastoro pernah mengimbau Gubernur DKI Joko Widodo agar melarang kendaraan bertonase besar melintas di kawasan Kota Tua.

Sumber: kompas.com

Editor : Maulina Kadiranti

Latest