Follow Us

Jutaan Warna di Dunia, Ini 5 Peran yang Membantu Hidupmu Sehari-hari

Johanna Erly Widyartanti - Kamis, 19 Desember 2019 | 15:30
Landmark Kota Wujin yang bentuknya seperti bunga teratai, keindahannya didukung oleh aneka warna.
Studio 505

Landmark Kota Wujin yang bentuknya seperti bunga teratai, keindahannya didukung oleh aneka warna.

Ketika berada di sebuah tempat yang asing, kita selalu membutuhkan sebuah tanda sebagai pegangan atau orientasi.

Bagi warga Yogjakarta misalnya, Gunung Merapi menunjukkan arah utara.

Tapi sebenarnya ada cara lain yang lebih sederhana dibandingkan menemukan sosok gunung, yaitu dengan warna.

Tak banyak memang yang mengetahui, namun pernahkah kamu mengamati kegunaan perbedaan warna yang ada di ruang-ruang publik?

Lebih dari sekadar fungsi estetis, pembedaan warna tersebut biasanya memiliki maksud sebagai panduan arah bagi penggunanya.

Baca Juga: 7 Tips Memilih Warna untuk Interior dan Tentukan Proporsinya

Warna bunga seringkali dipakai untuk menyimbolkan sesuatu.

Warna bunga seringkali dipakai untuk menyimbolkan sesuatu.

Mendefinisikan Simbol

Sejak dahulu, nenek moyang telah terbiasa untuk berkomunikasi dengan sesama, bahkan dengan alam, menggunakan simbol-simbol.

Hingga saat ini pun, simbol masih digunakan sebagai cara yang efektif untuk menyampaikan pesan tertentu.

Yang paling mudah adalah marka jalan.

Warna pun menjadi unsur yang penting untuk mendefinisikan simbol menjadi lebih spesifik.

Editor : iDEA

Baca Lainnya

Latest