Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Inilah Sejarah Perjalanan Mesin Cuci dari Manual hingga Otomatis

Kontributor 01 - Sabtu, 07 November 2020 | 19:30
Ilustrasi mesin cuci top loading.
Dok. LG

Ilustrasi mesin cuci top loading.

Mesin itu masih butuh digoyang secara manual untuk membuang kotoran.

Mesin cuci elektrik otomatis pertama muncul pada 1937, mesin bukaan depan dengan bak yang dipasang secara horizontal.

Pada waktu itu, mesin cuci telah bisa mengerjakan pencucian, pembilasan dan pengeringan.

Sejak 1980-an dan seterusnya, kemajuan di bidang elektronik membuat mesin cuci menjadi semakin berkembang.

Mulai muncul beberapa fitur tambahan, antara lan: penyesuaian ketinggian air dan kecepatan putar; sensor berat; dan penghemat daya listrik dan air.

Pada 1990, seorang penemu berkebangsaan Inggris, James Dyson, memproduksi mesin cuci dengan dua silinder yang berputar berlawanan arah.

Penemuan tersebut mengurangi waktu pencucian dan memberikan hasil yang lebih baik.

Dilansir dari Britannica, perkembangan teknologi mesi cuci segera diikuti oleh kemunculan pengering pakaian bertenaga listrik atau gas.

Pengering tersebut dapat diprogram dengan tombol tekan untuk jangka waktu yang ditentukan atau sampai cucian di dalam mesin kering.

Akan tetapi, mesin cuci dan pengering otomatis tidak mencapai daya tarik universal, sebagian besar karena pemasaran setrika listrik yang semakin canggih. Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Sejarah Mesin Cuci, dari Manual hingga Otomatis

#berbagiIDEA

#Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork

Halaman Selanjutnya

(*)

Source : kompas

Editor : iDEA

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular