Follow Us

Kelihatan Bersih, Hati-hati Ini Fakta Kuman yang Tersimpan di Spons Cuci Piring, Ganti Seminggu Sekali!

Maulina Kadiranti - Minggu, 27 Desember 2020 | 21:09
Dikira bersih, spons cuci piring ternyata banyak menyimpan kuman yang berbahaya! Bersihkan sekarang juga dengan cara ini
decaribbeans.com

Dikira bersih, spons cuci piring ternyata banyak menyimpan kuman yang berbahaya! Bersihkan sekarang juga dengan cara ini

Untuk langkah kerjanya, ini dia yang telah dirangkum ideaonline.

1. Bilas spons pencuci piring dengan air dingin untuk mencuci keluar sisa-sisa makanan dan kotoran. Pastikan semua kotoran sisa makanan sudah tidak ada lagi pada spons. Kemudian, peras cairan dari spons.

Baca Juga: Baju Kusut dan Tak Lembut? Coba Masukan Es Batu pada Mesin Cuci Saat Keringkan Pakaian!

2. Isi wadah dengan ½ cangkir air dingin. Ingat, gunakan wadah yang tahan terhadap panas dan aman untuk dimasukkan ke dalam microwave.

Barulah, taruh spons pencuci piring dalam wadah berisi air tadi.

3. Masukkan wadah ke dalam microwave. Panaskan pada pengaturan suhu tertinggi selama 2 menit.

Ikuti petunjuk sesuai dengan microwave yang Anda miliki.

4. Matikan microwave setelah dua menit. Jangan langsung dikeluarkan, namun biarkan wadah mendingin sepenuhnya sebelum Anda mengeluarkannya dari microwave.

5. Terakhir, tunggu air menjadi dingin sebelum mengeluarkan spons dari wadah. Lihatlah hasilnya, spons pencuci piring pun kembali bersih dan steril tanpa Anda harus membeli baru.

Selamat membersikan spons pencuci piring Anda, IDEA Lovers!

#Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork

(*)

Halaman Selanjutnya

Editor : iDEA

Baca Lainnya

Latest