Berbagai penelitian memperlihatkan hubungan resiprokal atau terbalik antara stres dan aktivitas fisik.
Karenaya, kakukanlah beberapa aktivitas lain yang kamu sukai. Semakin rutin kamu beraktivitas fisik maka semakin rendah tingkat stres yang kamu miliki.
Selain itu, aktivitas fisik dan olahraga terbukti penting dalam manajemen stres yang efektif karena dapat menurunkan kadar hormon-hormon stres seperti adrenalin dan kortisol dalam tubuh.
Pada saat yang sama, aktivitas fisik menstimulasi produksi endorfin, yaitu bahan kimia yang diproduksi oleh otak dan berfungsi sebagai pereda rasa sakit.
Untuk diketahui, endorfin juga dapat menghasilkan perasaan relaks dan optimisme ketika kamu beraktivitas dan berolah raga rutin.
4. Terus Terhubung dengan Keluarga atau Teman
Kendati berada jauh dan terpisah dari keluarga dan tinggal sendirian di perantauan, tetap terhubung dan jalin komunikasi dengan orang lain.
Berbicaralah dengan orang yang kamu percayai tentang perasaan dan kekhawatiran kamu saat ini.
Dengan berbicara pada orang lain, akan meringankan separuh dari bebanmu.