Follow Us

Jangan Anggap Sepele, Siapa Sangka Covid-19 Juga Dapat Menjadi Penyebab Rontoknya Rambut, Ini Faktanya

Maulina Kadiranti - Senin, 19 Juli 2021 | 16:03
ilustrasi keramas
freepik.com

ilustrasi keramas

IDEAonline - Indonesia masih bertarung melawan pandemi virus corona atau Covid-19.

Kabar buruknya, sejak pertengahan Juni 2020 kasus virus corona mengalami kenaikan.

Ini juga berimbas kepada banyaknya pasien isolasi mandiri (isoman) di rumah, demi mengurangi beban fasilitas kesehatan.

Meski demikian, IDEA lovers tetap harus berjuang agar tetap bahagia dalam menghadapi pandemi Covid-19. Meski memang tak mudah.

Apalagi ternyata ahli menemukan jika stres saat terkena corona dapat akibatkan hal lain seperti kerontokon rambut. Simak di sini.

Rambut rontok

Baca Juga: Lama Tak Kelihatan, Tak Sangka Artis Ini Ternyata Pilih Banting Tulang dan Jadi Single Mom, Rumahnya Malah Jadi Sorotan

Baca Juga: Warga Se-Indonesia Jangan Lagi Konsumsi Vitamin C Berlebihan Demi Mencegah Covid-19, Ini Aturannya!

Penyebab kerontokan rambut sendiri bermacam-macam, namun ternyata infeksi Covid-19 juga bisa jadi pemicunya.

Dilansir dari kompas.com, Aktris asal Amerika Serikat, Alyssa Milano baru-baru ini mengunggah rambut rontoknya terkait Covid-19 di akun media sosialnya.

Survei yang dilakukan Natalie Lambert, PhD. dari Indiana University School of Medicine and Survivor Corps, kelompok pendidikan akar rumput untuk penyintas Covid-19, juga menemukan seperempat orang dengan gejala virus tersebut mengalami kerontokan rambut.

Mereka kemungkinan besar mengalami kondisi rambut rontok yang disebut telogen effluvium, dan siapa pun bisa mengalami kerontokan serupa meskipun tidak menderita Covid-19.

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya

Latest