Follow Us

A Beautiful Mess, Rangkaian Acara Apresiasi Peran Ibu dan Tanah Air

Akhmad Juanda - Senin, 13 Desember 2021 | 20:05
A Beautiful Mess mengusung tema Motherhood dan Mother Earth

A Beautiful Mess mengusung tema Motherhood dan Mother Earth

IDEAonline.co.id - BSD, 13 Desember 2021. Rangkaian acara "A Beautiful Mess" yang diselenggarakan hingga awal Januari 2022 di Kumulo BSD ini dapat mengisi kegiatan Anda bersama keluarga.

A Beautiful Mess merupakan rangkaian acara hasil kolaborasi berbagai industri dan pelaku seni yang telah berlangsung sejak akhir November 2021 lewat instalasi seni dan pameran foto.

Selain itu, acara ini juga menghadirkan beberapa retail, pop up stores, workshop seni, hampers, dan dengan banyak giveaway selama pelaksanaannya.

Dilatarbelakangi hari Ibu Nasional, Hari Natal, dan Tahun Baru, rangkaian acara A Beautiful Mess menyuguhkan tema Motherhood dan Mother Earth.

Dunia ibu tidak dilihat hanya dari sudut pandang seorang ibu dan bagaimana keseharian dan kehidupannya, tetapi juga ibu pertiwi (mother earth).

Rangkaian acara "A Beautiful Mess" yang diselenggarakan hingga awal Januari 2022 di Kumulo BSD

Rangkaian acara "A Beautiful Mess" yang diselenggarakan hingga awal Januari 2022 di Kumulo BSD

Motherhood bisa dilihat dari sudut pandang Carol Kuntjoro melalui karya fotonya. Sementara untuk ibu pertiwi, Kynan Tegar menyuguhkan karya foto yang menyentuh hati dan menggugah dari kehidupan masyarakat Dayak di Sungai Utik dalam menghargai dan memperlakukan alamnya.

Acara ini diselenggarakan Sandei, Seniman Ruang, Föld for Earth, dan Kumulo BSD. Berkolaborasi dengan Monstore, Carol Kuntjoro, Byo Living, Brunhaus&co, dan Typerfect.co.

“A Beautiful Mess adalah keindahan yang terinspirasi dari kehadiran ibu di dalam hidup kita. Baik ibu sebagai orang tua maupun sebagai tanah air yang sudah sepantasnya mendapatkan apresiasi tertinggi dari kita.” Jelas Jenfilia Suwandrei (Sandei dan Föld for Earth) yang menjadi Ketua Panitia pelaksanaan A Beautiful Mess.

Acara ini juga berdampingan dengan program Wonders of Weaving dan menghadirkan instalasi seni yang ekspresif dan magical.

Instalasi dipersembahkan oleh Monstore, Föld for Earth, dan Brunhaus&co. Sementara itu, pop up store akan hadir One Fine Sky, Epi Ku Ki, Lima, Chalette, dan Sobas.

Editor : Akhmad Juanda

Baca Lainnya

Latest