IDEAonline - IDEA Lovers pasti sering mendengar istilah "modern" dan "kontemporer" dalam dunia desain.
Dalam desain, kedua istilah ini memang sering digunakan secara bergantian seakan-akan mereka memiliki makna yang sama.
Namun, tidak banyak yang memahami bahwa sebenarnya dua istilah ini digunakan untuk menggambarkan dua gaya yang berbeda.
Gaya kontemporer mengacu pada tren yang ada pada saat ini dan sebab itu gaya ini memiliki fluiditas.
Fluiditas ini pun membuat konsepnya menjadi lebih menantang untuk didefinisikan.
Kontemporer sendiri menggabungkan fitur yang dipilih dengan cermat dari gaya populer seperti minimalis, Art Deco, dan modernisme.
Namun, kontemporer sesungguhnya tidak menekankan satu gaya tertentu.
Di sisi lain, gaya desain modern didefinisikan dengan jelas dan mengacu pada era tertentu.
Fitur tertentu seperti nuansa yang hangat, kaki meruncing, dan garis bersih dapat dengan mudah dikenali.