Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Menyesal Baru Tahu, Siapa Sangka 4 Warna Cat Rumah Ini Efektif Meningkatkan Suasana Hati

Maulina Kadiranti - Selasa, 31 Mei 2022 | 07:00
Warga Se-Indonesia Wajib Tahu, Ternyata 4 Warna Cat Rumah Ini Manjur Meningkatkan Suasana Hati
daily mail

Warga Se-Indonesia Wajib Tahu, Ternyata 4 Warna Cat Rumah Ini Manjur Meningkatkan Suasana Hati

IDEAonline -Hidup bahagia dapat dipastikan sebagai impian dan tujuan dari semua manusia yang hidup di dunia ini.

Hidup di dunia dengan segala tantangan dan rintangan yang ada didalamnya kerap kali bisa menjadi manusia menjadi tidak bahagia.

Ditengah ramainya kehidupan dengan berbagai tanggung jawab, beban, hingga tekanan sering menjadikan manusia menjadi mudah gelisah dan sedih.

Baca Juga:Jangan Asal Bangun, Tetangga Sekitar Juga Harus Dilibatkan Saat Proses Membangun Rumah, Ini Sebabnya!

Baca Juga:Berhasil Menjadi Musisi Papan Atas, Intip Studio Musik Pribadi Melly Goeslaw yang Lengkap dengan Perlengkapan Musik Canggih!

Efek tuntutan hidup di dunia sering kali dapat memberikan efek negatif kepada kehidupan manusia.

Ada banyak cara meningkatkan suasana hati salah satunya melalui dekorasi rumah atau tempat tinggal IDEA lovers.

Salah satu dekorasi rumah yang dapat meningkatkan suasana hati itu adalah menerapkan warna cat rumah.

Warna cat memiliki banyak manfaat, selain membuat ruangan indah ini juga mempengaruhi psikologis penghuni rumah.

Faktanya, banyak penelitian yang mengungkapkan bahwa penggunaan warna dapat berdampak besar pada suasana hati seseorang.

Baca Juga:Tak Susah, Begini Manfaatkan Sudut Mungil di Kamar Menjadi Ruang Baca!

Baca Juga:Hati-hati Saat Membeli Rumah Sengketa, Ketahui Penyebabnya Dahulu

Melansir dari Kompas.com melalui Southern Living, ada sejumlah warna yang bisa memberi ketenangan pada setiap ruangan.

Lantas, warna cat apa saja yang dapat meningkatkan suasana hati?

1. Biru

Warna cat yang meningkatkan suasana hati pertama adalah biru karena menurut psikologis ini memberikan ketenangan dan kepuasan.

Biru disebutkan bisa memperlambat tubuh dan pikiran sehingga memungkinkan relaksasi dan pemulihan.

Selain itu, biru bisa membuat IDEA lovers merasa tenang serta terpusat di mana pun IDEA lovers menggunakannya.

Warna ini bagus untuk diaplikasikan di kamar tidur serta ruang kerja di rumah.

2. Hijau

Warna cat yang meningkatkan suasana hati kedua adalah hijau yang sering kita lihat pada tanaman dan alam.

Baca Juga:Terungkap Lokasi Pernikahan dan Pria Korea yang Kini Menjadi Pendamping Hidup Maudy Ayunda, Tak Sangka Teman Kuliahnya Sendiri!

Baca Juga:Masih Menjadi Tanda Tanya, Ini Dia Kisah Kerangka Dua Pangeran yang Ditemukan di Bawah Tangga Menara London

Baca Juga:Dari Asam Urat Hingga Batu Ginjal, Siapa Sangka

Warna ini mewakili pertumbuhan dan kehidupan dan bekerja paling baik di area yang membutuhkan konsentrasi lebih tenang dan luas seperti kamar tidur, kantor, atau perpustakaan.

Allie Wilmoth, seorang desainer interior perumahan di Wake Forest, North Carolina, yang mengkhususkan diri dalam pemilihan warna, mengatakan bahwa hijau adalah pilihan yang bagus untuk penduduk kota yang merindukan alam bebas.

3. Putih

Warna cat yang meningkatkan suasana hati ketiga adalah putih, ini menunjukkan kemurnian, dan kebersihan.

Selain itu warna putih memantulkan lebih banyak cahaya daripada warna lainnya sehingga sempurna untuk digunakan di ruang kecil dan gelap.

Jika IDEA lovers ingin menggunakan warna lain, tetapi masih dalam satu skema dengan putih, pilih warna cat abu-abu pucat atau krem.

4. Oranye

Warna cat yang meningkatkan suasana hati terakhir adalah oranye karena ini mengandung kehangatan, energi, dan kemampuannya untuk merangsang nafsu makan.

Selain meningkatkan suasana hati, warna oranye dapat merangsang percakapan, komunikasi, dan interaksi.

Warna oranye juga mencerminkan semangat, energi, serta merupakan pilihan tepat untuk di mana saja IDEA lovers menginginkan banyak aksi, aktivitas, dan energi tinggi.

Oranye adalah pilihan tepat untuk gym, ruang keluarga, dapur, atau sebagai aksen dinding di kamar tidur anak.

Cek berita seputar hunian dan inspirasi terkini di websitewww.ideaonline.co.id,Facebook IDEA Online,TikTok IDEAonline,Instagram @ideaonline,Instagram @tabloidrumah, danYoutube IDEA RUMAH.

#Rumahminimalis #Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork #Rumahtropis #ConsciousLivingIDEA #ConsciousLiving

(*)

Source : Southern Living

Editor : iDEA

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular